13 TAHUN MAICIH PETUALANGAN PENUH RASA



Senang sekali, akhirnya di momen ulang tahun ke-13, bisa kumpul sama keluarga kerabat terdekat yang menemani perjalanan kami sekaligus bisa press conference lagi setelah terakhir ngelakuin ini mungkin sekitar 10 tahun yang lalu.

Ulang tahun ke-13 ini juga menjadi sebuah rasa syukur atas petualangan penuh rasa yang dijalani selama ini saya bersama Mei dan teman-teman yang sebagian juga hadir di acara ini yang digelar di Selaras Resto Bandung.

Banyak suka duka lika liku pengalaman penuh rasa dari mulai yang pahit seperti kebakaran tempat produksi, resto maicih yang gagal, korupsi management berlapis dan bekali-kali, belum lagi rasa lainnya, asam asin kecut hehe. Di mana saya dan Mei sebagai orang tua dan sebagai pasangan diuji begitu hebat sehingga banyak berpengaruh juga pada bisnis Maicih, tapi yang rasa manis juga ya alhamdulillah banyak, dari bisa menjadi pasangan hidup hingga hari ini bukan hanya pasangan bisnis, dari cinta yang melahirkan cinta, movement kebaikan, menjadi manfaat untuk banyak orang baik, belum lagi apresiasi dari banyak orang terhadap brand maicih selama ini, sampai bisa ekspansi ke beberapa negara maju, dan banyak prestasi yang bisa disyukuri. Semua atas ijin Allah Yang Maha Baik.


Kami percaya kalau sebuah usaha, apalagi yang telah berumur belasan tahun harus memiliki impact baik untuk orang yang ada di dalam usaha tersebut maupun yang ada di sekitar. Sesuai dengan value yang kami miliki yaitu ingin mensejahterakan orang-orang baik yang ada di sekitar kami.

Bertepatan dengan ulang tahun yang ke-13, dengan value yang sama, kami menancapkan niat untuk melanjutkan petualangan ke level berikutnya. Inisiasi ekspansi yang sudah dimulai dari 2019, akan lebih kami fokuskan lagi di tahun ini untuk merespon peluang pasar luar negeri yang menggiurkan.

Sementara itu di Indonesia, kami akan mencoba menjajal market baru yang lebih muda, dinamis dan ekspresif dengan lini produk baru yang diambil dari nama Incu kesayangan Emak, yaitu Warsih.

Bisa dibilang, ini merupakan periode transisi dari Maicih sebagai brand yang sudah berkecimpung selama 13 tahun dan akan memperluas marketnya (dalam hal ini B2B) menuju Warsih yang benar-benar baru, exciting, punya market yang berbeda, tapi juga ingin mengikuti jejak kesuksesan yang sama dengan Maicih. 

















Nah doain semoga perjalanan Maicih lancar ya, dan bisa segera bisa ditemui di banyak negara di dunia. Ada 8 negara bidikan kami di tahun 2023-2024.

Sementara itu, bersama brand Warsih kami akan mencoba menjajaki sistem kemitraan yang saat ini memang sedang rame dan banyak dibicarakan oleh orang-orang, yaitu sistem kemitraan di TikTok Shop.

Kami akan berusaha semaksimal mungkin membuat produk ini menjadi komoditas yang cukup seksi dan menarik untuk dijual dan dipromosikan sehingga pada akhirnya kembali bisa membantu banyak orang untuk mencoba berbisnis.

Tapi kami tidak menutup diri, mungkin saja kedepannya kami akan melihat peluang selain di TikTok Shop, ya kita nanti sama-sama lihat respons dan tractionnya akan seperti apa.

Kami pun bagikan goodie bag kepada yang hadir berisikan produk Maicih dan Warsih yang bisa di bawa ke rumah. Terbaik jika para undangan yang hadir dari pers dan kerabat kaluarga cobain basreng Warsih pake nasi anget, dijamin moal salah. Yang imi nantinya menjadi sebuah habit baru menikmati cemilan pedas.


Sistem kemitraan yang selama ini sudah terjalin di bisnis Maicih selama 13 tahun kebelakang sebetulnya sangat ajeg dan lebih dari cukup, namun hal ini berbeda dengan Warsih. Kami melihat betapa serunya sistem kemitraan di TikTok Shop yang lebih banyak dijalani oleh anak-anak muda. Dan karena Warsih ini juga target marketnya usia yang lebih muda, kami melihat kemitraan ini menjadi strategi yang tepat untuk dipertemukan dengan audiens-audiens muda tersebut .


Melihat kondisi saat ini, Maicih ga akan pergi kemana mana, Maicih hanya akan lebih fokus di market B2B dan ekspor, dan Warsih akan lebih fokus di market B2C, agar tetap bisa relevan dengan industri saat ini. Doakan kami ya.














 

Comments