BERTANI KARENA BENAR


Suka sekali dengan jargon akhir-akhir ini yang berseliweran di social media tentang gerakan bertani, termasuk bertani aroid. Apapun tujuan akhir dari pertanian tersebut, semua berpulang pada si petaninya, biar punya panen sendiri, bisa makan dari olahan sendiri, mau cuan, mau self-healing, turut serta berperan menghijaukan bumi, mau belajar membudidaya memuliakan tanaman, mau ngisi waktu, atau ya biar keren aja, bebas. Tapi ada banyak kebenaran terkandung di dalamnya, karena sejak kapan bertani menjadi sebuah kesalahan ? 


Di buku Sapiens karangan Yuval Noah Harari dibahas panjang lebar bab tentang pertanian yang mengubah peradaban dunia. Kelompok ras manusia yang survive dari masa ke masa, justru adalah yang bisa mengembangkan pertanian, meninggalkan gaya hidup berburu nomaden yang melelahkan dan penuh tantangan. Bahkan di agama pun bertani adalah sebuah pekerjaan mulia, manfaatnya begitu besar untuk keberlangsungan hidup manusia dan semesta alam, bukankah sebaik-baik manusia adalah manusia yang bermanfaat ?

Senang sekali kini banyak gen Z yang mulai bangga menjadi petani, ini berbeda dengan generasi milenial atau baby boomers yang justru malu menjadi petani, karena stigma bahwa petani itu profesi yang kurang keren, ga asyik, ketinggalan zaman. Sesungguhnya kita harus memajukan pertanian, dan mentanikan kemajuan. Bertanilah karena benar, benarlah karena bertani. 🌱🌿πŸͺ΄

Comments